Ada teman saya menanyakan cara Rooting Galaxy Tab 2 7.0 seri P3100 punya nya, saya coba bantu cari artikel referensi dan rata rata menggunakan command adb shell yang mungkin saya belum tentu mengerti. Setelah muter muter keliling saya menemukan cara yang tidak terlalu sulit hanya saja dibutuhkan keberanian dan ketelitian serta kesabaran.
Syarat syarat :
- Punya Galaxy Tab 2 7.0 (ada eksternal sdcard) dan kabel data
- Ada koneksi inet buat download
- Di komputer sudah terinstall Kies / Samsung USB Driver
- Download file yang dibutuhkan (ini semua saya satukan dalam satu folder dropbox saya agar lebih mudah) : Dropbox Folder Root Galaxy Tab 2 7.0
- Tekad dan satu cangkir kopi
*tambahan : Pastikan baterai tidak kurang dari 50 %
Download semua file yang ada disitu (kecuali gambar ) pas udh next
sebelum nya buat folder baru dlu bebas namanya di mana saja untuk menaruh semua file yang telah di download (ini agar lebih mudah mengingat agar tidak salah file) jangan lupa ekstrak odin nya
1. Install CWM
- Matikan tablet nya (sampe bener bener mati layarnya gelap)
- Masuk ke Download Mode caranya : Tekan tombol power dan Volume Down secara bersamaan (di tahan) kalau ada peringatan Warning lepas tombol nya
- Buka odin (Run as Administrator) dan sambungkan komputer dengan GTAB sobat (Jika terdeteksi odin maka akan muncul label kuning gitu)
- Klik di bagian PDA dan pilih file recovery.tar.md5
- Pilih Start dan biarkan proses selesai (ada tulisan PASS hijau dan GTAB reboot dengan sendirinya)
2. Sesudah CWM terinstall sekarang root
- Pindahkan file cwm-root-gtab2.zip ke memori sdcard gtab sobat
- Matikan gtab dan masuk ke Recovery Mode caranya : Tekan tombol power dan volume atas secara bersamaan sampai terasa getaran lalu lepas
- (gunakan tombol volume untuk memilih menu)
- pilih install zip from sdcard (tekan power)
- pilih choose zip from sdcard (tekan power)
- pilih cwm-root-gtab.zip (tekan power)
- pilih yes - Install cwm-root-gtab.zip (tekan power)
- +++++Go Back +++++
- Reboot system now (tekan power)
- Done
Tanda tanda Galaxy Tab sudah di root ada nya aplikasi Superuser / SuperSU
Terimakasih ! Jangan lupa berkunjung kembali ! –Al
0 Response to "Cara Root Galaxy Tab 2 7.0 (P3100)"
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.